Perwakilan PT Nipsea
Paint and Chemicals, Ratib Kuswandi SH, Sr. Manager HR Personnel Gov & PR
saat menandatangani nota Kesepakatan Bersama (MoU) dengan Binson Purba SH,
Ketua Umum DPN FSB KIKES KSBSI. (Foto: Istimewa)
Penandatanganan ini sekaligus tonggak bagi kebebasan berserikat di perusahaan pabrik cat asal Jepang yang berdiri sejak tahun 1881.
Ia berharap, hadirnya KIKES di Nipsea Paint bisa meningkatkan kebersamaan, produktivitas, dan membangun hubungan Industrial yang baik dan berkeadilan.“Kami mengucapkan terima kasih kepada Manajemen PT Nipsea Paint and Chemicals, khususnya pak Anton dan pak Ratib yang telah menerima Serikat Buruh KIKES berkembang dan bekerjasama.” kata Binson Purba SH, Ketua Umum DPN FSB KIKES dalam keterangan yang dinukil dari saluran resmi KIKES TV, Senin (27/9/2021).
(Foto: Istimewa)
“Kami juga
mengapresiasi yang tinggi, terkait dengan terbentuknya serikat buruh sehingga
UU nomor 21 tahun 2000 tentang Kebebasan Berserikat bisa terimplementasi di
perusahaan ini. Semoga KIKES kedepannya bisa menjadi mitra, Sahabat dalam
berjuang bersama. Sukses buat kita semuanya,” tandas Binson.
Terbuka untuk Serikat Buruh
Sementara
itu, Perwakilan Manajemen, Ratib Kuswandi SH, Sr. Manager HR Personnel Gov
& PR PT Nipsea Paint and Chemicals didampingi Anton, mengatakan pihaknya
dari Manajemen sangat terbuka untuk serikat buruh KIKES.
“(Pertama)
dengan masuknya KIKES, saya harap bisa menjadi wadah komunikasi. Jadi bilamana
ada kepentingan dari Karyawan yang terputus dengan pengusaha, bisa disampaikan
dengan jalur komunikasi. Karena itu adalah tujuannya berserikat. Kedua, (jika)
perusahaannya maju, saya rasa buruhnya juga sejahtera,” pungkasnya.
Diketahui,
PT Nipsea Paint and Chemicals atau lebih dikenal dengan nama Nippon Paint
adalah sebuah perusahaan pabrik cat terbesar ketujuh di dunia berdasarkan pada
pendapatannya. Perusahaan ini didirikan pada 1881 oleh Jujiro Moteki dengan
nama Komyosha.
Namun pada
1898, perusahaan tersebut berganti nama menjadi Nippon Paint Manufacturing Co.
Ltd pada tahun 1927 nama perusahaan kembali berganti menjadi Nippon Paint Co.
Ltd.
Pada 1954,
Nippon Paint mendirikan perusahaan patungan dengan Bee Chemical yang bernama
Nippon Bee Chemical Co. Ltd.
Dengan
sejarah lebih dari 140 tahun, Nippon Paint masuk dalam jajaran elit pabrik cat
terkemuka dunia.
Perusahaan
ini resmi beroperasi di Indonesia pada tahun 1969. Saat ini, Nippon Paint
identik dengan produk berkualitas tinggi dengan terobosan yang inovatif,
menjadikannya sebagai merek cat nomor satu di kawasan Asia Pasifik. [*/REDKBB]
Beri komentar